Minggu, 23 Februari 2014

5 Alasan Untuk Mengurangi Konsumsi Daging


Makanan olahan daging memang lezat dan memberikan energi untuk tubuh. Protein hewani yang terkandung didalamnya baik untuk tubuh jika dikonsumsi dengan bijaksana. Olahan daging merah mulai dari steak, semur, ada di resto Padang, resto Jepang, resto cepat saji Amerika dan lainnya. Menu ini memang mudah didapatkan, atau diolah sendiri di rumah. Namun tahukah Anda, jangan terlalu banyak mengkonsumsi daging merah. Kantong bolong dan kesehatan kita mungkin terganggu.
Berikut ini beberapa alasan untuk mengurangi konsumsi daging sepert dilansir Foxnews.
1. Melawan Obesitas
Miliki berat badan yang proporsional dengan mengurangi konsumsi daging. Seperti kita tahu, ada banyak faktor eksternal yang menambah berat badan. Salah satunya konsumsi daging dan lemak. Ini bisa menyebabkan obesitas. Warning, obesitas adalah salah satu penyebab kematian terbesar di sejumlah negara. Penelitian menunjukkan orang yang mengkonsumi lebih sedikit daging dan banyak sayuran akan memilik berat badan lebih ringan dan Body Mass Index yang proposional.
2. Bagian dari diet
Jika Anda sedang melakukan diet, ini adalah salah satu bagian penting. Mengurangi daging dan menggantinya dengan makanan berserat dapat membantu menjaga berat badan Anda. Sebagai gantinya, konsumsilah kacang-kacangan dan sayuran yang banyak mengandung serat, protein, zat besi, dan vitamin untuk kebutuhan protein. Anda pasti pernah mendengar, kedelai adalah ‘dagingnya’ para vegetarian.
3. Lebih sehat
Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan oleh American Journal od Preventative Medicine, dua pertiga dari sejumlah relawan uji coba mengaku hidup lebih sehat ketika mengurangi konsumsi daging per hari. Selain itu, mengurangi daging dan menggantinya dengan sayuran membuat tubuh mereka lebih sehat, menjaga kebiasaan makan, dan meningkatkan kekuatan tubuh.
4. Panjang umur
Mengurangi konsumsi daging merah dan olahan dipercaya dapat mengurangi risko penyakit kardiovaskular, kanker, dan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Selain itu, penelitian dari Harvad Study menemukan bahwa dengan mengurangi asupan daging, Anda dapat mengurangi kematian dini sebanyak 19 persen.
5. Kantong gak bolong
Ini dia alasan ekonomis. Perbandingan harga daging dan sayur-sayuran sangat jauh. Dengan mengurangi konsumsi daging, otomatis pengeluaran harian akan lebih hemat. Selain menhemat uang belanja, juga hemat energi. Proses memasak sayur juga lebih cepat ketimbang daging. Jadi, waktu Anda untuk menyiapkan makanan juga akan lebih sedikit.

Related Posts

5 Alasan Untuk Mengurangi Konsumsi Daging
4/ 5
Oleh