Senin, 10 Februari 2014

5 Masalah Kesehatan Paling Sering di Alami Kelamin Wanita


Organ intim milik wanita memang sangat sering mengalami masalah kesehatan jika tidak benar-benar dirawat dengan baik. Hal itu terjadi karena kelamin wanita cenderung lebih lembab dari pada kelamin pria.
Oleh karena itu, wanita harus benar-benar pandai menjagannya agar tetap sehat. Nah, berikut ini ada beberapa masalah kesehatan yang sering dialami oleh wanita pada organ intimnya.
1. Masalah seksual
Wanita sering mengalami masalah seksual berupa rasa nyeri saat berhubungan seksual maupun setelah berhubungan seksual. Hal ini disebabkan  oleh kejang tak terkendali dari otot-otot dinding vagina.
2. Infeksi menular seksual
Infeksi menular seksual seperti kutil kelamin, sifilis, dan herpes genital juga akan mempengaruhi vagina. Gejala yang sering muncul mungkin berupa keputihan abnormal dan luka genital.
3. Vaginitis
Vaginitis merupakan peradangan vagina yang disebabkan oleh infeksi. Tanda-tandanya berupa keputihan, bau, nyeri, dan gatal.
4. Prolaps rahim
Prolaps rahim merupakan kondisi dimana rahim turun dari posisi normalnya dipanggul bawah. Prolaps rahim yang paling parah dapat menyebabkan pengangkatan rahim.
5. Penyakit dan kondisi lain
Penyakit yang sering dialami bisa seperti kanker vagina, dengan gejala pendarahan yang terjadi setelah berhubungan seksual. Selain itu, ada juga kista vagina yang menyebabkan rasa sakit saat berhubungan seksual.
Sumber

Related Posts

5 Masalah Kesehatan Paling Sering di Alami Kelamin Wanita
4/ 5
Oleh