Bukan hanya wanita saja yang mempunyai kriteria terhadap seorang pria, tapi keadaan ini juga bisa berbalik.
Dalam mencari pasangan, seorang pria biasanya memiliki satu suara perihal wanita seperti apa yang dibencinya. Tanpa basi-basi inilah beberapa ciri wanita yang cenderung dibenci oleh banyak pria, seperti dilansir Genius.
Bersikap Layaknya Bos
Bukan hal yang aneh jika banyak wanita sukses yang cenderung masih sendirian hingga usianya mencapai 30 tahun ke atas. Rasa ambisi serta kemandirian yang terlalu berlebihan membuat sebagian besar pria takut alias minder.
Hal ini dikarenakan wanita tipe ini kerap bersikeras terlalu militant, otomatis pria pun percaya jika tipe wanita ini akan lebih memilih pekerjannya ketimbang urusan cinta.
Malas
Wanita yang seperti ini sangatlah tidak layak untuk dijadikan calon kekasih, apalagi sampai menjadi istri. Tipe yang satu ini cenderung tidak pernah mau mengeluarkan uang sendiri, tidak mau bekerja, dan selalu banyak memiliki opini sendiri terhadap berbagai hal. Sangatlah sulit bagi seorang pria yang ingin mencari sesuatu pada tipe wanita seperti ini.
Bersikap Tomboi
Siapa yang mau mempunyai kekasih yang sisi feminimnya sudah pudar? Wah bisa-bisa terbalik ini. Sebagian besar pria sangat benci saat kekasih maupun istrinya bertingkah layaknya pria.
Menjadi Tuan Putri
Wanita tipe ini menginginkan segala sesuatu yang mewah, bunga, dan berlian tanpa dapat menahan keinginannya. Tak banyak pria yang dapat bertahan dengan tipe wanita seperti ini. Wanita tipe ini akan memandang seorang pria dari pakaian, jam tangan, dan mobilnya.
Wanita yang terobsesi
Tipe wanita seperti ini akan menguji pria tersebut layak atau tidak untuknya. Dia akan mencoba untuk memikat seorang pria, terlihat sangat tergantung secara emosional, serta membuat pria takut karena ingin cepat dinikahi.
Writer
Irvan Firnaldi
5 Tipe Wanita Yang Dibenci Pria
4/
5
Oleh
berjambang