Selasa, 04 Februari 2014

6 Fakta Menakjubkan Google yang (Mungkin) Tidak Anda Ketahui


Hampir bisa dipastikan, semua pengguna Internet pasti mengenal dan pernah mengakses mesin pencari Google. Kepopuleran mesin pencari Google memang telah diakui oleh pengguna Internet di seluruh penjuru dunia.
Betapa tidak? Setiap harinya Google menyajikan lebih dari 1 miliar hasil dari 146 negara. Di balik kepopulerannya itum Google ternyata menyimpan beberapa fakta yang tak banyak orang mengetahuinya.
Berikut ulasan fakta tentang Google yang tak banyak diketahui orang sebagaimana diungkapkan Huffingtonpost, Senin (3/2/2014).
Terkadang Bisa Sebagai Permainan
Siapa kira mesin pencari canggih ini bisa berfungsi pula menjadigame mengasyikkan. Mau coba?
Caranya, ketik “Atari Breakout” pada kotak pencarian dan Anda akan mendapatkan permainan berupa telur paskah yang dibuat untuk menghormati ulang tahun permainan ini yang ke-37. Gunakan tombol arah untuk mengontrol permainan ini. Ketika Anda telah berhasil maju ke tingkat berikutnya, Google akan melakukan pencarian acak dengan menggunakan gambar tersebut.
Dapat Kembali ke Masa Lalu
Mengetik “Google in 1998” ke dalam kotak pencarian akan menampilakan Google pada versi retro di masa lalu. Sayangnya hal itu tidaklah dapat berfungsi jika Anda mengetikkan pencarian lain. Google akan akan kembali pada pencarian di masa sekarang jika Anda telah mengetik pencarian tertentu.
Google Dapat Menjadi Kalkulator Canggih
Jika Anda tengah butuh kalkulator untuk memecahkan problem matematika Anda, maka jangan ragu untuk mengetik kata “calculator” ke dalam kotak pencarian Google. Anda bakal langsung dihadapkan dengan kalkulator canggih.
Google Tak Akan Menjual Iklan di Halaman Depan
Tak ada iklan di halaman depan Google. Angka yang ditaksir untuk memasang iklan di halaman depan Google dapat mencapai US$ 10 juta atau setara dengan Rp120 miliar. Namun mantan eksekutif Google Marissa Mayer mengatakan tak akan pernah menjual iklan di halaman depan.
Terdapat 150 Bahasa 
Google memberikan alternatif untuk mengubah bahasa sesuai dengan yang dikehendaki para penggunanya. Caranya adalah dengan mengklik “Language” pada halaman pengaturan Anda. Setidaknya ada sekitar 150 bahasa yang disediakan oleh Google untuk melayani penggunanya yang tersebar dari seluruh penjuru dunia.
Tombol “ I’m Felling Lucky” Setara US$110 Juta per Tahun
Pada tahun 2007, mantan eksekutif Google Marissa Mayer mengungkapkan keengannanya untuk membuang tombol “I’m Felling Lucky” karena itu berarti menghilangkan pendapatan perusahaan hingga US$110 juta per tahun. Sikap itu mungkin diambil Google demi mencegah perusahaan itu mendapatkan terlalu banyak uang. harianjogja

Related Posts

6 Fakta Menakjubkan Google yang (Mungkin) Tidak Anda Ketahui
4/ 5
Oleh