Jumat, 13 Juni 2014

Inilah 5 Pemain Paling Tua di Piala Dunia 2014



Mungkin Piala Dunia identik dengan pemain pemain muda yang tampil luar biasa, namun jangan salah ternyata ada beberapa pemain yang kalau di nilai dari umur mereka bisa 2 kali umur pemain muda yang tapil di Piala Dunia akan tetapi mereka memiliki kemampuan dan teknik yang belum hilang bahkan sama dengan pemain pemain muda. Siapa saja mereka? Inilah 5 Pemain Paling Tua di Piala Dunia 2014 yang dikutip dari Bolahore.com
1. Gianluigi Buffon
Gianluigi Buffon
Gianluigi Buffon lahir pada 28 Januari 1978. Itu artinya pada saat tampil pada Piala Dunia nanti Buffon sudah berusia 36 tahun.
Buffon adalah penjaga gawang legendaris Italia. Dia tercatat telah tampil bersama Timnas Italia sebanyak 140 kali. Selama membela Italia, Buffon telah mempersembahkan satu gelar juara Piala Dunia pada tahun 2006 dan juga satu gelar runner-up Piala Eropa tahun 2012.
2. Noel Valladares
Noel Valladares
Noel Eduardo Valladares Bonilla, atau biasa disebut dengan Noel Valladares lahir pada tanggal 3 Mei 1977. Itu berarti saat Piala Dunia berlangsung nanti Valladares telah berusia 37 tahun.
Valladares adalah penjaga gawang utama Honduras. Bersama Honduras, Valladares tercatat telah membukukan 122 penampilan. Kepribadiannya yang sedikit tertutup akhirnya membuatnya dijuluki sebagai The Secretoleh para punggawa Honduras lainnya.
3. Giorgios Karagounis
 
Giorgios Karagounis
Giorgios Karagounis lahir pada tanggal 6 Maret 1977. Jadi pada saat diturunkan ke lapangan ketika Piala Dunia berlangsung nanti maka Karagounis akan turun ke lapangan dalam usia 37 tahun.Karagounis adalah kapten sekaligus legenda hidup Yunani. Karagounis adalah pemain Yunani yang memiliki caps terbanyak yaitu dengan 121 penampilan internasional bersama Yunani. Selama membela Yunani, Karagounis telah mempersembahkan satu Piala Eropa yang mereka raih pada tahun 2004 lalu.
4. Mario Yepes
Mario Yepes
Mario Alberto Yepes Diaz lahir pada 13 Januari 1976. Jadi ketika Piala Dunia 2014 berlangsung nanti, Yepes sudah menginjak usia 38 tahun.Berposisi sebagai bek, Yepes telah menjalani 97 penampilan bersama dengan Timnas Kolombia. Mantan pemain AC Milan dan Paris Saint Germain ini hingga kini masih dipercaya menjadi tembok penghalang lawan oleh pelatih Kolombia saat ini, Jose Pekerman. Dengan memanfaatkan pengalamannya, Yepes diharapkan bisa menjadi pemain yang memimpin pertahanan Kolombia oleh Pekerman.
5. Faryd Mondragon
Faryd Mondragon
Faryd Camilo Mondragon Ali lahir pada tanggal 21 Juni 1971. Itu artinya saat ini Mondragon telah menginjak usia 42 tahun dan sudah menginjak usia 43 tahun sebelum Piala Dunia berakhir nanti.
Jika diturunkan di Piala Dunia nanti, Mondragon akan menjadi pemain tertua yang pernah bermain di Piala Dunia. Mengingat usianya yang menginjak kepala empat, namun hal itu tidak menutup kesempatannya untuk tetap mewakili negaranya berlaga di pentas dunia. Sebuah fakta unik dari Mondragon adalah, dia bahkan lebih tua dari pelatih Kroasia Niko Kovac dan pelatih Pantai Gading Sabri Lamouchi.

Related Posts

Inilah 5 Pemain Paling Tua di Piala Dunia 2014
4/ 5
Oleh