Sabtu, 12 Maret 2016

7 Inilah Makanan Khas Turki Paling Populer

Selain memiliki tempat wisata populer, sama seperti negara lainnya makanan khas Turki juga tidak dapat Anda lewatkan saat berkunjung ke negara ini. Makanan-makanan khas Turki ini umumnya sangat mudah Anda temui baik di dekat tempat wisata, pasar ataupun dekat kawasan perbelanjaan. Meskipun ada sebagian makanan dari negara ini sudah banyak sekali di jual di negara-negara lain salah satunya di Indonesia, akan tetapi mencicipi mkanan-makanan tersebut langsung dari negaranya tentu saja dapat memberikan kepuasan bagi diri sendiri. Nah bagi Anda yang berkunjung ke Turki, berikut adalah beberapa makanan khas Turki paling populer.
Beberapa makanan khas Turki
Shawarma
Shawarma
Makanan khas yang pertama adalah shawarma. Jika di Indonesia makanan yang satu ini sering disebut sebagai kebab, akan tetapi jajanan yang berisi daging olahan, sayuran yang dibungkus dengan tortila ini memiliki nama shawarma. Makanan yang satu ini adalah makanan dari Turki yang paling populer di seluruh dunia.
Baklava
Baklava
Yang kedua adalah baklava. Baklava merupakan roti pastri lapis isi kacang yang disiram dengan sirup ataupun madu sebagai pemanisnya. Roti ini biasanya dibuat menumpuk adonan dalam loyang besar selapis demi selapis dan memberinya mentega cair serta potongan kacang antar lapisan. Baklava merupakan salah satu jenis roti yang paling terkenal di Turki sehingga jika Anda menginginkannya, makanan ini sangat mudah ditemui di supermarket ataupun toko roti terdekat.
Simit
Simit
Makanan khas Turki selanjutnya adalah simit. Jika dilihat sekilas, bentuk dari simit hampir sama dengan donat. Yang membedakan adalah roti simit dilapisi wijen dan roti ini memiliki tekstur renyah dan kering. Sama seperti baklava, simit dapat Anda temui dengan mudah di pedagang-pedagang kaki lima pinggir jalan. Makanan ini sangat nikmat jika di makan dengan ditemani secangkir teh.
Dolma
Dolma
Bagi Anda yang tidak menyukai makanan manis, Anda dapat mencoba makanan khas Turki yang satu ini. Dolma merupakan makanan yang berupa nasi berisi sayuran yang dibungkus dengan menggunakan daun anggur. Beberapa sayuran yang biasanya dimanfaatkn sebagai isian dolma adalah terong, paprika dan juga zucchini.
Dondurma
Dondurma
Makanan khas Turki selanjutnya adalah dondurma. Dondurma merupakan es krim khas Turki yang memiliki tekstur kenyal. Saking kenyalnya, es krim ini jika dibalik tidak akan tumpah ataupun jatuh. Atraksi-atraksi menarik penjual es krim ini merupakan daya tarik tersendiri bagi para pembeli dondurma.
Lokum turkish delight
Lokum turkish delight
Camilan ini pada umumnya hampir sama dengan permen jeli yang ada di Indonesia. Namun makanan yang terbuat dari gula dan taburan pistachio ini membuat lokum turkish delight menjadi sangat nikmat. Makanan ini pun merupakan makanan paling populer yang wajib Anda coba.
Via Dbaguscom

Related Posts

7 Inilah Makanan Khas Turki Paling Populer
4/ 5
Oleh