Sabtu, 28 Mei 2016

8 Atlet Terkaya Dunia Tahun Ini

Popularitas olahraga, apapun cabangnya, terus meningkat. Tayangan langsungnya diminati, pernak-perniknya dicari, gayanya diikuti. Hal ini mendorong olahraga menjadi industri yang terus berkembang. Para atlet yang berkecimpung di dalamnya pun kecipratan.
Mereka yang terbaik di cabangnya masing-masing mendapatkan bayaran selangit. Dalam hitungan tahun, kekayaan mereka bisa meningkat hingga triliunan Rupiah. Berikut ini adalah daftar 8 atlet dengan pemasukan tertinggi sepanjang 2015.
Metodologinya, penghasilan tersebut dihitung mulai dari bergulirnya musim terkini dan/atau hadiah uang yang didapat dari laga yang mereka jalani. Penghitungan ini tidak menyertakan pemasukan sponsor, endorsement, atau pemasukan lain di luar olahraga.
1. Floyd Mayweather (Tinju) 3,3 Triliun Rupiah
Floyd Mayweather
Mayweather berhasil merayu Pacquiao agar mau berbagi hasil pemasukan laga bertajuk Pertarungan Abad Ini, 2 Mei lalu, tersebut dengan presentase 60-40. Dengan demikian, menang atau kalah ia berhak mendapatkan pemasukan 250 juta Dolar AS (3,3 triliun Rupiah). Pemasukan sebesar itu mayoritas datang dari hak siar.
2. Manny Pacquiao (Tinju) 1,9 Triliun Rupiah
Manny Pacquiao
Meski kalah dari Floyd Mayweather Jr. pada laga bertajuk Pertarungan Abad Ini, 2 Mei lalu, Pacquiao tetap mendapat bayaran 150 juta Dolar AS (1,9 triliun Rupiah). Ini menempatkannya pada posisi kedua atlet dengan pemasukan tertinggi.
3. Lionel Messi (Sepak Bola) 739,2 Miliar Rupiah
Lionel Messi
Messi adalah ikon Barcelona. Bersamanya, Barcelona berhasil meraih 22 gelar, termasuk tujuh gelar liga Spanyol dan tiga trofi Liga Champions. Karena itu, Barca bersedia menuruti apapun permintaan pemain berusia 27 tahun itu, termasuk kontrak bernilai 56,3 juta Dolar AS aau sekitar t739,2 miliar Rupiah.
4. Christiano Ronaldo (Sepak Bola) 660 Miliar Rupiah
Cristiano Ronaldo
Meski gagal meraih gelar juara bersama Real Madrid musim ini, pundi-pundi uang sang bintang tetap penuh. Sepanjang musim ini, ia menerima bayaran sebesar 50,2 juta Dolar AS atau sekitar 660 miliar Rupiah.
5. Sebastian Vettel (Formula 1) 658,8 Miliar Rupiah
Sebastian Vettel
Ferrari yakin mereka bisa kembali meraih gelar juara dengan mendatangkan pebalap handal. Pemilik empat gelar juara dunia, Sebastian Vettel, pun dianggap paling cocok untuk itu. Karenanya, Ferrari berani menyodorkan kontrak senilai 50 juta Dolar AS (658,8 miliar Rupiah) per musim saat kontrak Vettel dengan Red Bull berakhir musim lalu.
6. Fernando Alonso (Formula 1) 526 Miliar Rupiah
Fernando Alonso
Terakhir kali Alonso memenangi seri Formula 1 adalah pada 2013 silam, atau dua tahun yang lalu. Meski demikian, McLaren sepertinya punya keyakinan besar terhadap pebalap berusia 33 tahun asal Spanyol itu sehingga memberikan kontrak senilai 40 juta Dolar AS (526 miliar Rupiah).
7. Zlatan Ibrahimovic (Sepak Bola) 460,1 Miliar Rupiah
Zlatan Ibrahimovic
Ibrahimovic memilih berlabuh dengan klub kaya raya Paris Saint-Germain di penghujung karirnya. Pilihan pemain berusia 32 tahun itu tak salah. Klub milik pengusaha asal Timur Tengah itu memberinya kontrak senilai 35 juta dolar AS atau sekitar 460,1 miliar Rupiah.
8. Lewis Hamilton (Formula 1) 409 Miliar Rupiah
Lewis hamilton
Hamilton saat ini sedang menjalani musim terakhir dari kontraknya, yang bernilai 31 juta Dolar AS atau sekitar 409 miliar Rupiah per tahun.
Dari list diatas hanya 3 cabang olahraga yang berhasil menempatkan atlet atletnya di jajaran atlet terkaya. Keren banget kan mereka, gajinya gede gede euy. Source : Inilah

Related Posts

8 Atlet Terkaya Dunia Tahun Ini
4/ 5
Oleh