Selasa, 27 Desember 2011

Putra Sulung Kim Ogah Hadiri Pemakaman

 BioenergicenterNEWS.com, Beijing: Kim Jong Nam, putra tertua dari mendiang pemimpin Korea Utara Kim Jong Il, diperkirakan tidak akan menghadiri pemakaman sang ayah pada Rabu (28/12) ini di Pyongyang. Menurut laporan NHK, ketidakhadirannya itu untuk menghindari pandangan banyak orang yang menyatakan ia berambisi untuk memimpin negara itu.
Kim Jong Nam memang banyak diprediksikan bisa menjadi pengganti kepemimpinan ayahnya, tetapi ia terlibat masalah fatal pada 10 tahun silam ketika ia tertangkap mencoba memasuki Jepang dengan paspor  palsu. Saat ini, ia diyakini berada di Beijing dan Makau.
Hingga Selasa kemarin, belum ada laporan mengenai Kim Jong Nam yang memiliki rencana terbang dari Cina ke Korea Utara sejak kematian ayahnya pada Senin pekan lalu. Hal ini pun sudah dikonfirmasi oleh sumber-sumber diplomatik di Beijing, dengan mengatakan bahwa Kim Jong Nam belum pulang kerumah sejak adiknya, Kim Jong Un, muncul di hadapan publik sebagai pewaris Kim pada September 2009 lalu.
Para pengamat juga kebingungan atas peran Kim Jong Nam di bawah pimpinan Kim Jong Un. Pada titik tertentu mereka berpendapat adanya permusuhan antar saudara, sementara yang lain mengatakan Kim Jong Nam akan memanfaatkan ikatan kuatnya dengan pemerintah Cina untuk membantu membangun kembali perekonomian Korea Utara. (JAY/MEL)


Anda ingin Sehat, Lancar rezeki, Meningkatkan Karier, Dimudahkan dalam segala usaha, Lancar Jodoh, Meningkatkan percaya diri & Lebih Dekat dengan Tuhan? Klik DISINI



Related Posts

Putra Sulung Kim Ogah Hadiri Pemakaman
4/ 5
Oleh