Selasa, 05 Januari 2016

10 Kota Bertembok Paling Menakjubkan di Dunia

Banyak kota di dunia yang masih dikelilingi oleh tembok menakjubkan berabad-abad lalu. Tembok ini membuat kota bertembok tersebut menjadi kota yang indah dan merupakan bukti masa lalu yang menjadi atraksi turis. Berikut 10 kota bertembok paling menakjubkan di dunia.
10. Taroudant, Maroko
Taroudant, salah satu kota bertembok paling menakjubkan di dunia
Pernah menjadi ibukota bagi Dinasti Saadi, sebelum dipindahkan ke Marrackech. Hingga sekarang Taroudant masih dikenal sebagai "Nenek Moyang dari Marrakech," dan seperti kebanyakan kota Maroko lainnya, ekonomi kota ini berpusat pada kerajinan tangan seperti karpet dan perhiasan. Walaupun sekarang ini kota Taroudant masih berada di dalam tembok, ada rencana kota ini akan diperluas ke luar dari tembok yang telah ada sejak abad ke-16 itu.
9. Toledo, Spanyol
Toledo, kota bertembok di Spanyol yang menakjubkan
Toledo terkenal akan Katedral mereka yang menakjubkan, namun kota ini juga memiliki tembok abad pertengahan yang tidak kalah menakjubkannya. Pernah digunakan sebagai pusat Kerajaan Spanyol maka kota ini tentunya harus memiliki perlindungan yang baik, maka dibuatlah tembok di satu sisi kota. Alasannya adalah Toledo memiliki keuntungan geografis seperti terletak di perbukitan dan dikelilingi oleh sungai di ketiga sisi lainnya. Dikategorikan oleh UNESCO sebagai salah satu Warisan Dunia karena arsitekturnya yang luar biasa.
8. Itchan Kala, Uzbekistan
Inilah Itchan Kala, kota bertembok di Uzbekistan
Salah satu warisan dunia UNESCO dan merupakan oasis terakhir sebelum Anda menuju padang pasir. Karena inilah maka kota Itchan Kala menjadi tempat peristirahatan sebelum seseorang menuju Iran. Tinggi dari tembok yang mengitari kota ini adalah setinggi 10 m dan telah ada sejak abad ke-10. Kota ini sendiri memberikan nuansa gabungan beberapa era seperti abad ke-18 dan lebih modern lagi namun masih membaur satu sama lainnya.
7. Xi'an, Cina
Xian, kota bertembok Cina yang memberikan nuansa hidup di dalam tembok
Telah ada lebih dari 3.000 (tiga ribu) tahun yang lalu, Selama 1.000 (seribu) tahun, kota bertembok ini telah menjadi ibukota bagi 13 dinasti, dan 73 kaisar pernah berkuasa di sini. Dengan sejarah ini, Xi'an adalah salah satu kota tertua di Cina. Kota ini merupakan kota bertembok yang temboknya telah ada sejak abad ke-14 pada Dinasti Ming. Dengan panjang 14 km dan tinggi 12 m maka kota ini dapat disebut sebagai salah satu kota bertembok paling dilestarikan di dunia.
6. Carcassonne, Perancis
Carcassonne, Perancis, merupakan salah satu kota bertembok paling menakjubkan di dunia
Kota Perancis yang merupakan contoh klasik dari kota bertembok, saking kentalnya hal ini maka ada permainan yang namanya berdasar pada kota ini, yakni Carcassonne. Pada permainan tersebut pemain akan secara perlahan membangun perkotaan, dimulai dari sawah, kastil hingga kota bertembok itu sendiri seperti Kota Carcassonne ini sendiri.
Merupakan kota bertembok terbesar di Eropa yang memberikan nuansa abad pertengahan. Dibangun di perbukitan dengan tembok-tembok yang masih sangat terlestarikan.
5. Diyarbakir, Turki
Kota bertembok yang menakjubkan di Turki, Diyarbakir
Tidak diketahui secara jelas kapan tembok di kota ini dibangun namun diperbaiki oleh Roma pada 349 Masehi. Dengan panjang 5.5 km, 4 gerbang dan 82 menara, kota ini merupakan kota bertembok penting bagi Turki. Kota ini pernah menjadi kota pelarian bagi orang-orang desa pada masa konflik Turki di tahun 1980-1990. Kota ini merupakan pilihan yang tepat bagi mereka yang mencintai sejarah.
4. Yerusalem, Israel
Yerusalem atau dikenal juga sebagai Jerusalem merupakan salah satu kota bertembok paling menakjubkan di dunia.
Selain Yerusalem/Jerusalem sebagai kota suci bagi 3 agama, Yudaisme, Kristen dan Islam, Yerusalem juga merupakan kota bertembok yang menakjubkan. Tembok tersebut telah dibangun sejak abad 16 pada masa kerajaan Turki dan masih bertahan hingga sekarang ini. Jika Anda ingin merasakan bagaimana perpaduan kota terbesar Israel yang penuh dengan sejarah maka Yerusalem adalah tujuan terbaik Anda.
3. York, Inggris
York di Inggris adalah salah satu kota bertembok di dunia
Inggris adalah kota yang penuh dengan sejarah namun sayangnya untuk melihat kota bertembok seperti keadaan terdahulunya hanya dapat dilihat pada satu tempat, yakni York. Merupakan salah satu kota yang paling terlestarikan di Eropa dengan kota di dalm tembok yang telah ada sejak abad ke-12 hingga ke-14. Tembok sepanjang 4 km ini sangatlah unik karena memiliki nuansa Roma, Norman, adab pertengahan, dan bahkan 2 abad yang lalu, semua ini berkat upaya pelestarian yang telah dilakukan.
2. Dubrovnik, Kroasia
Inilah salah satu kota bertembok menakjubakan di Kroasia, Dubrovnik
Dubrovnik adalah kota di pinggir laut yang terletak di bagian paling selatan dari Kroasia. Merupakan salah satu kota yang paling banyak menjadi kunjungan turis di Mediterania. Selain dikelilingi oleh tembok sepanjang 2 km, kota ini juga dikelilingi oleh lautan yang membuatnya menjadi salah satu kota bertembok paling menakjubkan. Setiap tahunnya ada sekitar 7.000 (tujuh ribu) turis yang mengunjungi kota ini.
1. Pingyao, Cina
Kota Bertembok Pingyao di Cina adalah kota yang memiliki sejarah tembok yang luar biasa
Disebut-sebut sebagai kota dengan tembok paling menakjubkan. Tembok dengan tinggi 12 m dan panjang 6 km ini memiliki 6 gerbang yang disertai dengan 72 menara yang menyerupai bentuk kura-kura, terlebih lagi kota di dalam tembok ini menunjukkan perumahan era dinasti Ming dan kuil pada abad ke-10 hingga ke-12. Kota yang memiliki nama lain "kota kura-kura" ini sedang dikontrol oleh Warisan Global Dunia untuk mengurangi turisme berlebih.

Related Posts

10 Kota Bertembok Paling Menakjubkan di Dunia
4/ 5
Oleh