Sabtu, 12 Maret 2016

5 Makanan Khas Jawa Tengah yang Wajib Anda Coba

Seperti yang Anda ketahui Indonesia kaya akan suku dan budayanya. Perbedaan suku dan budaya ini pastinya membuat makanan setiap daerah pun berbeda-beda. Salah satunya yaitu di Jawa Tengah. Berbagai macam makanan khas yang ada di Jawa Tengah menjadikan salah satu provinsi yang ada di Indonesia ini mampu menggaet para wisatawan dalam maupun luar negeri untuk tetap datang mengunjungi setiap daerah yang ada di Jawa Tengah. Apa saja makanan khas tersebut?  Nah berikut adalah makanan khas Jawa Tengan yang wajib Anda coba!
Makanan khas Jawa Tengan yang wajib Anda cicipi
Nasi Gandul – Pati
qqqqqqq
Masakan khas Jawa Tengan yang pertama adalah Nasi Gandul. Masakan yang satu ini adalah masakah yang berasal dari daerah Pati, Jawa Tengah. Cara penyajiannya pun sangat unik yaitu piring yang digunakan dilapisi daun  pisang terlebih dahulu baru kemudian diisi oleh nasi. Setelah itu, nasi diguyur denagn kuah gandul dengan sedikit potongan daging sapi. Namun jika lauk yang diberikan tidak cukup, para pembeli juga dapat meminta lauk lain. Ada beberapa lauk yang biasanya tersedia, seperti babat, perkedel, daging sapi ataupun tempe goreng. Pada zaman dahulu, mengonsumsi nasi gandul tidak menggunakan sendok, melainkan menggunakan “suru” (daun pisang yang dipotong memanjang untuk menggantikan sendok).
Lumpia Semarang – Semarang
Lumpia Semarang
Siapa yang tidak mengenal makanan yang satu ini, lumpia merupakan salah satu makanan khas Semarang yang paling populer dan banyak disukai oleh wisatawan. Biasanya lumpia berisi rebung, ayam, udang atau telur. Pada zaman dahulu lumpia pertama kali dibuat oleh keturunan Tionghoa yang menikah dengan orang Indonesia. Namun seiring dengan perkembangan zaman, saat  ini sudah banyak penjual-penjual yang menjajakan makanan yang satu ini. Saatberwisata kuliner di Semarang, lumpia merupakan makanan wajib yang harus dicoba.
Mendoan – Purwokerto
Mendoan
Makanan khas Jawa Tengah selanjutnya adalah Mendoan yang berasal dari Purwokerto. Mendoan dari purwokerto berbeda dengan mendoan-mendoan yang ada di daerah lainnya. Biasanya mendoan akan disajikan dengan tekstur yang kering dan renyah. Namun berbeda dengan mendoan ini. Mendoan khas Purwokerto di masak dengan menggunakan minyak panas akan tetapi dengan waktu yang sangat singkat. Sehingga ini menyebabkan mendoan tidak terlalu matang. Meskipun begitu, makanan ini sangat aman dikonsumsi dan tentunya memiliki rasa yang khas dibandingkan dengan mendoan lainnya.
Soto Kerbau – Kudus
Soto Kerbau
Saat berbicara tentang soto, pada umumnya jenis soto yaitu soto sapi ataupun soto ayam. Lantas bagaimana dengan soto kerbau? Soto kerbau merupakan makanan khas yang berasal dari daerah Kudus, Jawa Tengah. Saat Anda membeli masakan yang satu ini, Anda akan disuguhi semangkuk soto yang berisi nasi, mie putih, kol, kacang kedelai, tauge, seledri, bawang goreng dan tentunya irisan daging kerbau kemudian ditambah dengan kuah kaldu kerbau yang sangat menggugah selera.
dbaguscom

Related Posts

5 Makanan Khas Jawa Tengah yang Wajib Anda Coba
4/ 5
Oleh